Hi teman-teman! Selamat datang kembali di blog sampah gue ini hahaha. Kali ini gue mau bahas film asal Belanda yang berjudul JONGENS (Jongens ya guys, bukan Jones #eh). JONGENS sendiri berasal dari bahasa Belanda yang artinya Boys aka Anak laki-laki. Sebenernya ini bukan film baru sih, tapi berhubung baru nonton sekarang jadinya yaa baru bisa gue bahas sekarang. Film ini pertama kali release dalam bentuk short-movie pada tanggal 9 Februari 2014 di NPO Zapp semacam channel di tv kabel untuk kalangan anak dan remaja. Menuai respon positif, akhirnya JONGENS di rilis juga di bioskop-bioskop di Belanda dan negara-negara lain seperti Amerika, Inggris, Taiwan, dan beberapa negara di Eropa lainnya. Dan denger-denger sih katanya bisa nonton Jongens di Netflix, jadi kalau kalian langganan Netflix langsung deh cus nonton. JONGENS juga tayang di beberapa festival film yaitu Seattle International Film Festival, Vancouver Queer Film Festival, Out on Film Festival di Atlanta, dan juga Frameline Film Festival. JONGENS memenangkan 4 penghargaan di Zlín-Jugendfilmfestival yaitu festival film anak dan remaja pada tahun 2014 di Ceko. Menurut gue, JONGENS ini ceritanya super ringan dan emang beneran cocok banget sih buat remaja. Seperti biasa selain kasih sinopsis singkat, gue juga bakal kasih pendapat gue tentang film ini. Mari membahas!
- 23:48
- 9 Comments